Pelaku Bom "BUNUH DIRI" di Kampung Melayu Diduga Mahasiswa, Ini Orangnya

Loading...

Polisi telah mengantongi identitas pelaku bom di Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur. Pelaku diduga masih berstatus mahasiswa. Hal itu diketahui dari KTP dan SIM yang viral di media sosial. Foto KTP dan SIM tersebut diduga milik pelaku.

Pelaku tewas dalam kejadian tersebut. Bagian tubuhnya terpotong. Namun wajahnya tidak hancur, sehingga masih bisa dikenali.

Foto KTP dan SIM terduga pelaku identik potongan wajah yang ditemukan di lokasi kejadian. Pria berinisial VK tersebut berambut pendek dengan wajah bulat.

Dari KTP dan SIM yang ditemukan di lokasi kejadian, terduga pelaku lahir di Kebumen, 5 Mei 1997. Ia masih berstatus mahasiswa yang tinggal di Cibodas, Tangerang.

Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, pihaknya belum bisa menceritakan detail kasus itu karena masih penyelidikan. Dia memastikan Polri telah dapat identitas pelaku.

“Nanti saya informasikan lebih lanjut. Identitas sudah tahu, tapi untuk keamanan jangan diekspose dulu,” kata dia di lokasi, Rabu (24/5).

Saat ini, kata dia, tim dari Polda Metro Kaya dan Mabes Polri masih berusaha mengidentifikasi di lokasi.

“Saat ini tim identifikasi dan puslabfor sedang olah TKP dengan Jihandak Polri mengumpulkan serpihan dan mengidentifikasi potongan tubuh,” sambung dia.

Nantinya kata dia petugas akan menyusun potongan tubuh pelaku bom bunuh diri itu. “Potongan tubuh yang ditemukan diduga pelaku untuk leher ke atas masih utuh, secara visual masih kelihatan muka dan tangan juga,” tambah mantan Wakabaintelkam Polri ini.

Sementara diketahui ledakan ini terjadi pada pukul 21.00 WIB ketika pawai sedang berlangsung. Saat itu juga petugas sedang berjaga di sana.

Akibat ledakan itu, tiga orang tewas. Satu polisi dan dua lagi diduga pelaku bunuh diri. Lima orang polisi dan lima warga sipil juga terluka akibat terkena serpihan bom.(pojoksatu)

Loading...
close
Loading...