Astagfirullah! Ketika Jamaah Lain Khusyuk Lakukan Shalat Tarawih, 2 Bocah Ini Malah Asik Lakukan Selfie

Loading...

Efek perkembangan zaman dan teknologi selalu menimbulkan pro dan kontra.

Itu tergantung bagaimana manusianya yang memanfaatkan perkembangan zaman dan teknologi tersebut.

Apakah dia bisa bijak dalam menggunakan teknologi atau tidak.

Jika dia tidak bisa secara bijak menggunakan teknologi tersebut dengan bijak maka malah akan memberikan efek buruk.

Tidak hanya bagi dirinya sendiri.

Tapi juga bisa mempengaruhi orang lain di sekitarnya.


Seperti yang baru-baru ini terjadi dan terlihat dalam sebuah postingan Instagram di akun @infotabedaeng, dikutip dari style.tribunnews.com

Akun @infotabedaeng baru saja mengunggah sebuah foto hari ini.

Foto tersebut telah menarik perhatian netizen dengan hampir dipenuhi 300 komentar.

Tidak hanya itu, foto berikut ini juga telah mendapatkan lebih dari 2 ribu like.

Akun yang telah memiliki 87,8 ribu pengikut ini memberikan caption:

"Efek perkembangan zaman dan teknologi, namun kedua anak ini salah mengaplikasikannya.
Bagaimana pendapatmu tentang kedua bocah ini?"

Di foto yang diunggah tersebut tertulis kata-kata "Aku memang anak nakal tapi masih batas wajar" dengan tagar 'tarawih'.

Akun @infotabedaeng tidak menunjukkan nama akun anak tersebut.

Dia juga telah menutupi identitas anak tersebut.

Tidak dijelaskan pula foto ini terjadi dimana.

Namun tampak di foto tersebut jamaah sedang salat tarawih sementara dua anak laki-laki ini malah asik selfie.

Memang anak-anak paling tidak bisa diam dan khusyuk saat mengikuti salat berjamaah di masjid.

Itu juga terjadi saat salat tarawih dalam bulan puasa kali ini. (wb)

Loading...
close
Loading...